Senin, 13 Mei 2013

Tribute to Sir Alex Ferguson: Hipster United XI

Sejak kedatangannya dari Skotlandia tahun 1986, Sir Fergie telah banyak menelurkan pemain akademi sendiri, membeli bakat atau bahkan menyempurnakan pemain jadi. Cukup sulit jika kita harus memilih 11 pemain terbaik yang pernah ada di bawah ketiak SAF, itu susahnya sama saja dengan memilih hidangan masakan Padang saat anda dihidangkan oleh sang pelayan. Kali ini saya tidak akan memilih 11 pemain terbaik, karena itu sangatlah sulit dan sudah terlalu banyak melakukan itu. Kali ini saya hanya ingin memilih 11 pemain "aneh" yang pernah ada di United.



Inilah dia 11 pemain yang telah saya pilih, dasar pemilihan saya juga tidak mengerti, hanya keinginan liar semata. Hehe.


Ben Foster

Dipersiapkan untuk menggantikan van der Sar, namun hal itu menjadi sesuatu yang berat bagi Foster, Foster terkadang tampil bagus, tapi Foster juga cukup acap bermain di bawah ekspektasi. Sampai akhirnya Foster pindah ke Birmingham dan sekarang bermain di West Bromwich menjadikan Foster salah satu kiper terbaik di Inggris. Gak heran sih, produksi kiper di negeri itu kan sering mandek. Hehe...

John O'Shea
Pemain paling versatile yang pernah dimiliki United. Saat muda O'Shea adalah seorang attacking midfilder (CMIIW), namun karena keahlian SAF merubah posisi pemain, akhirnya membuat O'Shea bisa bermain di semua posisi bek, gelandang bertahan, gelandang serang atau bahkan kiper sekalipun.

Wes Brown
Saya tidak mengerti alasan saya memilih orang ini. Ya, mungkin saya memilihnya karena dia pemain United yang paling sering menggonta ganti gaya rambutnya, selain Rio Ferdinand muda tentunya. Assistnya kepada Cristiano Ronaldo saat final UCL 2008 adalah unforgetable moment fan United kepada Brown.

Jonny Evans
Ini juga, tidak ada dasar kenapa saya memilih orang Irlandia Utara ini. Yang jelas dia adalah pemain yang paling jauh berekembang, sempat menjadi alasan atas didepaknya Gerrard Pique, Evans pun berkembang di United dengan blunder-blundernya, hingga dua musim terakhir dia membuktikan kalau manusia bisa berubah. Salah satu aset masa depan United menurut saya.

Gabriel Heinze
Dia adalah bek kiri yang bermain bagus bagi United, hal yang membuat saya memasukan namanya di posisi bek kiri adalah karena dia merengek pindah klub, bahkan Liverpool juga menginginkannya --that's rare. Akhirnya Heinze dijual ke Real Madrid dan setelah itu karirnya semakin menurun, AS Roma dan Olympique Marseille adalaha destinasi Heinze setelah Real.

Adem Ljajic
Kenapa saya memasukkannya? Bahkan dia tidak pernah sekalipun bermain untuk United. Ya, ini adalah salah satu jenis transfer yang lucu dari United. Partizan mengirim Ljajic ke United, United seperti menunjukkan ketertarikan pada pemain ini, bahkan Ljajic telah berfoto dengan Sir Fergie atau mengikuti latihan. Tapi United batal merekrutnya. Kini Ljajic menjadi pemain kunci di Fiorentina. Mungkin Ljajic akan membenci United seumur hidupnya. Mungkin saja!

Alan Smith
Smith didatangkan dari Leeds, posisi Smudge di Leeds adalah seorang striker, ketika datang di United, Sir Fergie menyulap anak ini menjadi gelandang bertahan penerus Roy Keane. Hal yang paling memorable dari si pirang mungkin adalah saat dia cedera ketika menahan tendangan keras John Arnee Riise, saat masih memperkuat Liverpool.

ini video peristiwa cedera patah kaki Smith.

Anderson
Salah satu gelandang serang yang dibeli mahal dari Porto dengan alasan prospek masa depan, namun sampai sekarang Ando tak menunjukkan perkembangannya. Ando dinilai sudah sampai batas kemampuannya. Hal menarik kenapa saya memilih Ando adalah karena hobinya yang memasang wajah buruknya kepada kiper saat terjadi freekick. Duet Ando-Clev di awal musim 2011/2012 adalah penampilan terbaik Ando bersama United.

Wilfried Zaha
Why i choose him? Simple, karena dia satu-satunya rekrutan Fergie yang tidak merasakan dinginnya tangan Sir Fergie.

Dimitar Berbatov
Lima gol ke gawang Blackburn, Hattrick ke gawang Liverpool --plus satu gol salto.
Masih memegang rekor pemain termahal United sampai saat ini, itulah hal yang membuat saya ingin memasukan namanya di tim hipster saya ini. Menjadi top skorer liga di musim 2010/2011 tapi di musim berikutnya Berba seakan dianggap anak hilang. Sir Fergie memang kejam, Berba!!

Javier Hernandez
Sebenarnya saya ingin memasukkan nama Bebe, tapi apa jadinya jika Berba harus berduet dengan Bebe. Sudahlah! Biarlah Bebe bertapa di Rio Ave, semoga setelah balik ke United harga jualnya jadi lebih meningkat. #eh
Chicharito, selain nameset nya di jersey yang unik, Chicha juga pemain yang unik. Skill biasa, speed biasa, dribling biasa banget, tapi Chicha adalah striker oportunis yang bisa memanfaatkan peluang sekecil apapun menjadi gol dan Chicha adalah striker yang disayangi dewi fortuna, mungkin karena wajah unyunya kali ya. Entahlah!

Ini hanyalah pilihan saya, sangat subjektif memang dan terlalu ngehek.
Jika teman-teman memiliki versi lain, ayo jangan ragu-ragu tulis versi kalian di kolom komentar. :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar