Selasa, 21 Mei 2013

Menunggu Liga Inggris Musim Depan

Sudah! Sudah berakhir! Bagiku tontonan yang tersisa di sisa musim ini adalah Borussia Dortmund vs Bayern Muenchen. Itu pun karena tim yang ku suka bertanding di sana. Ohya, aku lupa! Masih ada keketatan di Liga Spanyol dalam perebutan tiket terakhir Liga Champions, Real Sociedad, Valencia, Malaga dan Real Betis akan bertarung habis-habisan demi selembar tiket tersisa. Tapi tak ada hal yang membuatku sedih ketimbang berakhirnya kompetisi Liga Inggris hari Minggu lalu.



Tak bisa dipungkiri, dibalik ketatnya Liga Jerman, membosankannya Liga Italia dan monotonnya persaingan papan atas Liga Spanyol, aku tetap menikmati Liga Inggris ini sebagai tontonan paling menarik di akhir pekan. Selain jam pertandingan yang bersahabat dengan orang Asia, kualitas tontonan yang diberikan pun sangat menghibur, bahkan aku cukup menikmati pertandingan antara Norwich vs Aston Villa. Sudahlah, tiga bulan ke depan aku dan para jomblo nista lainnya akan kehilangan pacar setia di akhir pekan. Bahkan saking adiksinya aku pada liga ini, aku sampai harus membenci International Date. Sudah lupakan sedikit curhatanku di atas, kali ini aku akan mencoba menebak-nebak sembari menerawang bagaimana Liga Inggris musim depan.

Banyak pergantian terjadi di akhir musim ini. Mulai dari pensiunnya orang yang selalu menikmati setiap detiknya saat Premier League mulai digelar, Sir Alex Ferguson. Lalu dipecatnya manajer royal asal Italia, Roberto Mancini dan ungkapan terimakasih setelah sekian makian diterima Rafael Benitez menjelang kepergiannya. Itu hanyalah sedikit pergeseran manajerial. David Moyes telah resmi ditunjuk sebagai suksesor Ferguson, beban berat harus ditanggung Moyes, dan sebuah perjudain dilakukan Manchester United dengan mendatangkan pelatih tanpa trofi di CV kepelatihannya, tapi kepercayaan sudah diberikan pihak United membuat Moyes bisa sedikit bernafas lega, karena ia datang ke Old Trafford, tidak seperti kedatangan rafael Benitez ke Stamford Bridge. Berakhirnya masa bakti Benitez bagi Roman Abramovic serta telah dikonfirmasinya bahwa Jose Mourinho akan meninggalkan Real Madrid akhir musim ini, memunculkan spekulasi bahwa Mou akan kembali ber-CLBK dengan tim yang tak bisa ia bawa juara Eropa itu. Manuel Pellegrini disebut-disebut sebagai pengganti Mancini. Belum lagi taktik tika taka KW ala Brendan Rodgers yang musim depan akan lebih matang, serta gaya high defensive line ala AVB yang akan semakin membawa Spurs akan lebih baik tanpa Gareth Bale mungkin. Juga ada Arsene Wenger yang sudah kehilangan "pacar"nya, apakah target finish 4 besar atau pemberian St. Totteringham Days bagi para Gooners cukup sebagai targetnya musim depan?

Banyak nama besar yang kemungkinan datang ke EPL musim depan. Kegagalan besar City di bursa transfer musim ini menuntut manajer baru harus cermat mendatangkan pemain dengan kucuran dana dari Syeikh. Nama seperti Falcao, Isco dan Fernandinho masuk radar, target untuk meminjam kembali trofi yang diklaim fan United sebagai milik mereka dan bisa bersaing di Eropa adalah sebuah keharusan jika nama-nama tersebut bisa didaratkan ke Eastland. United yang katanya hanya akan membeli dua atau tiga pemain dituntut cermat untuk membeli pemain, posisi tengah dan sayap yang masih menjadi kelemahan tim ini. Nama seperti Fellaini, Strootman masuk radar untuk memperkuat lini tengah, serta Bale dan membawa pulang Ronaldo adalah nama yang gencar untuk posisi sayap. Chelsea dengan trio Mata-Hazard-Oscar nya yang semakin matang kemungkinan datangnya nama besar tak akan terlalu banyak, tapi kecermatan transfer Mou bisa saja merombak skuad ini, serta nama Rooney yang menjadi buruan. Arsenal seperti biasa mereka masih setia mencari pemain mentah untuk diolah sembari menunggu siapakah bintang yang akan keluar musim ini. Liverpool, dana yang tidak terlalu banyak menuntut Rodgers untuk bisa melakukan pembelian cermat seperti apa yang telah ia lakukan musim dingin lalu.

Nama-nama yang akan meninggalkan juga akan banyak musim depan. Tevez kabarnya siap dilego City, kabarnya tim kaya Prancis, Monaco siap menampungnya. Spekulasi kepindahan Wayne Rooney yang menjadi berita hangat bukan tak mungkin EPL akan kehilangan maskot mereka musim depan. Atau mungkin Luis Suarez yang dihembuskan isu akan meninggalkan Inggris, setelah aksi "salam tempelnya" pada Ivanovic, Bayern Muenchen dikaitkan dengan kelinci lucu ini.

Menarik bukan bagaimana genderang Liga Inggris musim depan? Akan banyak perubahan. Dan untuk fan United seperti saya jika tim kesayangan kita dan juga tim kebencian orang ini harus berpuasa dulu, jika seandainya David Moyes belum bisa memenuhi ekspektasi kita yang terlalu tinggi? Menarik ditunggu liga yang musim depan ini frekuensi siarannya akan lebih sedikit ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar